Efesus 4:7 Tetapi kepada kita masing-masing telah dianugerahkan kasih karunia menurut ukuran pemberian Kristus.
But to each one of us grace was given according to the
measure of Christ's gift.
Tuhan Yesus menceritakan tentang perumpamaan tuan yang
memberikan 5, 2, 1 talenta kepada pegawainya untuk dikembangkan.
Menurut saudara kenapa ada yang mendapat 5, 2, 1? Saya
percaya, si tuan nya melihat kemampuan hamba-hambanya untuk menjalankannya,
tuannya tidak asal memberi saja. Tetapi melihat bakat, kemampuan, serta
ketekunan.
Efesus 4:7 menjelaskan bahwa setiap dari kita masing-masing mendapatkan kasih karunia Allah, menurut ukuran pemberian kristus.
Karena itu, tidak boleh kita iri hati terhadap orang lain.
Yang mendapatkan dua talenta, tidak boleh iri hati terhadap yang mendapatkan
lima talenta.
Kebijakan sang Tuan, tidak bisa diganggu gugat. Tuhan tahu
yang terbaik untuk anak-anakNya.
Have a blessed day !
No comments:
Post a Comment