Pohon Natal, di bulan Desember kita melihat Pohon Natal di mana-mana. Saya yakin kita semua menyukai pohon Natal yang indah dengan berbagai hiasan ornament yang ada padanya.
Tapi apa sih hubungannya Natal dengan Pohon kayu itu?
Yoh 3:16 Karena begitu besar kasih Allah akan dunia ini, sehingga Ia telah mengaruniakan Anak-Nya yang tunggal, supaya setiap orang yang percaya kepada-Nya tidak binasa, melainkan beroleh hidup yang kekal. 3:17 Sebab Allah mengutus Anak-Nya ke dalam dunia bukan untuk menghakimi dunia, melainkan untuk menyelamatkannya oleh Dia.
Ketika Yesus lahir, tujuan kelahiranNya adalah untuk meti dan disalibkan sebagai
Korban tebusan bagi dunia yang terhilang. Dan berbicara tentang kayu, ada satu
Pohon Kayu yang telah dirancangkan bagi Tuhan Yesus Kristus, bahkan sebelum
dunia dijadikan agar dunia diselamatkan.
Saat Natal, kita
merayakan kelahiran Yesus Kristus, dan kelahiranNya ke dunia akan membawaNya
kepada Salib yang penuh derita untuk kemudian mati dan dibangkitkan dalam kuasa
Allah.
Pohon Natal yang sejati bukanlah pohon Natal yang indah dan penuh dengan
ornament mewah. Pohon Natal yang sejati adalah sepotong kayu kasar di Bukit
Golgota, tempat Putra Allah mencurahkan DarahNya bagi kita.
Ketika manusia jatuh dalam dosa di Taman Eden, ada “brokenness” di dalam hati
dan jiwanya yang hanya bisa dipulihkan oleh Darah Yesus, Ketika manusia berdosa, pemberesan dosa agar
manusia dapat diperdamaikan dengan Allah, hanyalah melalui Darah Putra Allah
sendiri, di kayu Salib.
Pohon Natal yang penuh
dengan ornament mewah itu sangat menyenangkan hati , tetapi ingat, ada satu
pohon kayu yang darinya Rahmat Allah mengalir, Kayu Salib Kristus.
Thank you JESUS, God bless you pak Yakub
ReplyDelete