Wednesday, July 22, 2020

TIDAK ADA SEORANGPUN YANG DAPAT MEREBUT


Daily Devotion – Alive & Transformed 

Yoh 10:27 Domba-domba-Ku mendengarkan suara-Ku dan Aku mengenal mereka dan mereka mengikut Aku, 10:28 dan Aku memberikan hidup yang kekal kepada mereka dan mereka pasti tidak akan binasa sampai selama-lamanya dan seorangpun tidak akan merebut mereka dari tangan-Ku. 10:29 Bapa-Ku, yang memberikan mereka kepada-Ku, lebih besar dari pada siapapun, dan seorangpun tidak dapat merebut mereka dari tangan Bapa.10:30 Aku dan Bapa adalah satu.”

Tidak gampang bagi orang yang percaya kepada Kristus untuk jatuh atau meninggalkan Kristus. Karena kita adalah milik kepunyaan Kristus. Di ayat 28 dikatakan, YESUS lah yang memberikan hidup yang kekal dan Yesus jamin bahwa mereka PASTI tidak akan binasa, ada jaminan didalam KRISTUS. Bahwa kita tidak akan mengalami kebinasaan yang kekal di Neraka, tetapi menerima hidup yang kekal di Surga.

Kemudian Yesus melanjutkan bahwa tidak ada seorangpun yang merebut dari tangan TUHAN. kalau hidupmu berada didalam tangan TUHAN, tidak akan pernah ada yang dapat merebut engkau dari tangan KRISTUS.
Paulus menyebutkan, bahwa penderitaan, sakit penyakit, ancaman, kesesakan, kesusahan, tidak ada satupun yang dapat memisahkan dia dari kasih Kristus. Tidak ada satupun yang dapat merebut dia dari tangan KRISTUS.
Kita mendapatkan jaminan double, di ayat 29 dikatakan bahwa seorangpun tidak dapat merebut dari tangan BAPA. 

Lars Blog: Baby in the hands of Jesus

Saudara bisa perhatikan ayat 28 dan 29,

Ayat 28 : seorangpun tidak akan merebut mereka dari tanganKU (YESUS)
Ayat 29: seorangpun tidak DAPAT (no one is able)  merebut mereka dari tangan BAPA

Ada jaminan dari TUHAN YESUS, serta jaminan dari BAPA surga, karena itu tidaklah gampang bagi orang yang percaya kepada KRISTUS untuk jatuh atau meninggalkan KRISTUS.  Kalau dia adalah domba KRISTUS maka, di ayat 27 mengatakan dombaNya mendengarkan KRISTUS dan MENGIKUT KRISTUS. Orang yang mendengarkan KRISTUS dan taat mengikut KRISTUS, tidak akan kehilangan keselamatan.

siapa yang berani dan siapa yang dapat merampas kita dari tangan ALLAH? tidak ada satupun, termasuk setan !

hidupmu aman selama ada didalam tangan ALLAH. DIA melindungi, saat ada sesuatu yang melukaimu, DIA melihat, DIA memperhatikan, DIA tahu. saat sesuatu yang tidak menyenangkan terjadi didalam hidupmu, DIA mengerti. karena hidupmu ada didalam tanganNYA. 

Lantas, bagaimana dengan orang yang tadinya seorang pengikut KRISTUS, seorang yang melayani, kok bisa dia meninggalkan TUHAN, lantas berpindah menjadi atheis, atau free thinker, atau menganut kepercayaan lain?

Mat 7:21 Bukan setiap orang yang berseru kepada-Ku: Tuhan, Tuhan! akan masuk ke dalam Kerajaan Sorga, melainkan dia yang melakukan kehendak Bapa-Ku yang di sorga. 7:22 Pada hari terakhir banyak orang akan berseru kepada-Ku: Tuhan, Tuhan, bukankah kami bernubuat demi nama-Mu, dan mengusir setan demi nama-Mu, dan mengadakan banyak mujizat demi nama-Mu juga? 7:23 Pada waktu itulah Aku akan berterus terang kepada mereka dan berkata: Aku tidak pernah mengenal kamu! Enyahlah dari pada-Ku, kamu sekalian pembuat kejahatan!"

Ayat 23 jelas berkata, AKU TIDAK PERNAH MENGENAL. Jadi ada orang yang menjadi hamba tuhan palsu, jadi anak tuhan palsu. Sepertinya rajin beribadah, sepertinya saleh, tetapi TUHAN TIDAK PERNAH MENGENAL, atau bukan termasuk dari DOMBAnya TUHAN.

Selama saudara ikut KRISTUS, mentaati perintahNYA, maka TUHAN akan menjaga hidupmu.

Lantas apakah dengan demikian orang Kristen akan bebas jatuh dalam dosa? Kalimat tidak akan merebut, atau tidak dapat merebut, adalah berbicara tentang keselamatan bukan tidak akan jatuh dalam dosa.

Kita hidup didalam dunia, sekitar kita penuh dengan hal-hal yang bisa mendatangkan dosa, bisa saja kita salah melangkah, gagal dalam mentaati firman Tuhan, atau jatuh dalam dosa, itu tidak berarti keselamatanmu hilang, atau namamu terhapus dari kitab kehidupan.

Jangan bayangkan tulisan di kitab kehidupan itu seperti pegawai kelurahan, yang kalau ada salah ketik, dihapus dengan tip ex atau dicoret lalu di tulis lagi.
Kalau jatuh dalam dosa, atau melakukan kesalahan, kita datang hampiri TUHAN, terima pengampunanNya, TUHAN akan menguduskan kembali hati dan pikiranmu, kemudian tetaplah hidup didalam DIA.

Have a blessed day !


No comments:

Post a Comment