Wednesday, October 14, 2020

Konsekuensi mengikut Yesus

 Daily Devotion Alive and Transformed  

Yoh 15:20 Ingatlah apa yang telah Kukatakan kepadamu: Seorang hamba tidaklah lebih tinggi dari pada tuannya. Jikalau mereka telah menganiaya Aku, mereka juga akan menganiaya kamu; jikalau mereka telah menuruti firman-Ku, mereka juga akan menuruti perkataanmu.

Mengikut Yesus bukanlah seperti membeli kucing dalam karung, tidak tahu apa yang akan terjadi. Yesus dengan sangat jelas memberitahukan kepada murid-muridNya atau pengikutNya, konsekuensi mengikut DIA. Jadi Tuhan Yesus memberitahukan dulu didepannya, pahit-pahitnya kalau mengikut DIA. Sehingga keputusan saudara untuk mengikut Yesus adalah keputusan yang sudah dipikirkan, bukan secara emosional.

Tuhan Yesus mengatakan jikalau dunia atau orang dunia menganiaya, membenci, tidak menyukai saudara karena saudara adalah anak Tuhan, its normal, jangan heran atau terkaget-kaget. Hadapi saja dengan santai. Yesus saja mengalaminya, kalau kita mengalaminya juga, ya lumrah, karena seorang hamba tidaklah lebih tinggi dari tuannya.

Ada orang berpikir, mendapatkan hidup kekal dalam kalangan Kristen kok gampang banget, Cuma percaya saja, lantas bisa masuk surga, tanpa melakukan sesuatu perbuatan amal atau ibadah yang khusuk. Kalau kita membaca penjelasan Yesus tentang apa yang akan dihadapi saat kita menjadi muridNya, ternyata tidaklah mudah untuk menjadi murid Yesus.

Saudara akan tidak disukai oleh orang dunia, karena saudara berbeda dengan mereka, mereka akan merasa risih kalau saudara dekat-dekat dengan mereka, karena mereka merasa kagok dengan adanya saudara, kecuali saudara sama dengan mereka.

Saudara akan mengalami aniaya dari pihak keluarga terdekat yang mungkin tidak sejalan dengan saudara, selain itu saudara juga harus menjaga pergaulanmu, disaat orang lain bebas merokok, mabuk, free sex, saudara memilih untuk tidak melakukannya, saudara harus berjalan seturut dengan Firman Tuhan, memikul salib setiap hari, mengampuni orang yang bersalah disaat saudara tidak ingin mengampuni orang tersebut, dan banyak lagi lainnya. Itu semua berat untuk dilakukan, tetapi ada ROH KUDUS penolong yang diutus BAPA untuk memampukan kita melakukannya.

Reward yang dihasilkan jikalau kita mentaati perintahNya itu sangatlah luarbiasa, tidak sebanding dengan apa yang kita kerjakan atau kita alami. Hidup akan lebih tenang, pikiran akan lebih enteng, hati juga gak gelisah, dan apa saja yang diperbuatkan pasti berhasil. 

Mazmur 1:1 Berbahagialah orang yang tidak berjalan menurut nasihat orang fasik, yang tidak berdiri di jalan orang berdosa, dan yang tidak duduk dalam kumpulan pencemooh, 1:2 tetapi yang kesukaannya ialah Taurat TUHAN, dan yang merenungkan Taurat itu siang dan malam. 1:3 Ia seperti pohon, yang ditanam di tepi aliran air, yang menghasilkan buahnya pada musimnya, dan yang tidak layu daunnya; apa saja yang diperbuatnya berhasil


Have a blessed day !

No comments:

Post a Comment