Thursday, February 18, 2021

Dihina dan dinista

 Daily Devotion – Called, Chosen, Blessed

Yoh 19:2  Prajurit-prajurit menganyam sebuah mahkota duri dan menaruhnya di atas kepala-Nya. Mereka memakaikan Dia jubah ungu,19:3 dan sambil maju ke depan mereka berkata: "Salam, hai raja orang Yahudi!" Lalu mereka menampar muka-Nya.

Prajurit Roma memperolok-olok Yesus, mereka mengayam mahkota duri, lalu memakai jubah ungu, serta mengejek, salam hai raja orang Yahudi…tidak hanya itu saja, mereka juga menampar mukaNya. Ini sungguh sangat merendahkan sekali. Yesus dihina habis-habisan.

Dihina lebih sakit dari dari hukuman fisik, karena bisa sampai ke dalam hati. Orang dapat sakit hati karena mengalami ejekan, cemooh, serta hinaan. Ada orang yang mengejek: huhh…model kayak kamu, mana bisa sukses…?!! emangnya kamu bisa apa…?? mana bisa kamu terpilih…ngaca donk…!!! Dasar orang susah…selamanya susahhh…!!! Emang udah cetakannya tolol ya tetap aja tolol…!! Begini aja gak bisa…bodoh banget…!!!

Yesus mengalami hinaan yang luarbiasa. Ia sangat dihina.  Apa yang sedang Yesus alami, Yesaya sudah mendapatkan pewahyuan ini. Dia melihat adanya seorang hamba Tuhan yang akan mengalami hinaan, nistaan.

Yes 53:3 Ia dihina dan dihindari orang, seorang yang penuh kesengsaraan dan yang biasa menderita kesakitan; ia sangat dihina, sehingga orang menutup mukanya terhadap dia dan bagi kitapun dia tidak masuk hitungan.

Yesus sangat dihina, dinista, dipermalukan. Kalau saudara saat ini ada orang yang menghinamu, Yesus mengerti dan tahu perasaanmu, dia tahu bagaimana rasanya saudara saat menerima hinaan, dianggap tidak mampu, miskin, dipandang rendah, diremehkan karena status atau dianggap kurang pandai, serta diperolok. Sehingga saat saudara datang kepada Yesus, dan curhat apa yang saudara alami, DIA mengerti, DIA peduli.

Ampunilah orang yang mengejek atau menghina saudara, tetaplah tenang dalam hadiratNya, tidak perlu membalasnya, kerjakan dengan sungguh bagian saudara, Allah itu adil, suatu saat Allah dapat mengangkat derajat saudara dan mempermalukan orang yang menghinamu.

Have a blessed day !

 

No comments:

Post a Comment