Thursday, April 15, 2021

Jangan cepat-cepat mengambil kesimpulan !

 Daily Devotion – Called, Chosen, Blessed

Yoh 20:1 Pada hari pertama minggu itu, pagi-pagi benar ketika hari masih gelap, pergilah Maria Magdalena ke kubur itu dan ia melihat bahwa batu telah diambil dari kubur.

20:2 Ia berlari-lari mendapatkan Simon Petrus dan murid yang lain yang dikasihi Yesus, dan berkata kepada mereka: "Tuhan telah diambil orang dari kuburnya dan kami tidak tahu di mana Ia diletakkan."

Mengapa Maria Magdalena pergi ke kubur, pagi-pagi benar? Kira-kira jam berapa?

Tuhan Yesus pernah mengatakan bahwa orang yang dosanya banyak, kalau diampuni maka dia akan  berbuat kasih lebih banyak pula (Lukas 7:47). Maria Magdalena telah dibebaskan dari tujuh roh jahat yang membelenggu hidupnya ini. Selama ini hidupnya menderita dan tersiksa, tetapi sekarang dia merasakan indahnya kemerdekaan dan kebebasan. Maria mengucap syukur atas apa yang telah Tuhan kerjakan didalam hidupnya. Itu sebabnya dia orang yang paling semangat untuk melakukan sesuatu bagi Tuhan. Bagi dia bukanlah perkara yang sulit untuk bangun lebih pagi dan pergi ke kubur Yesus untuk melihat apa yang dia dapat lakukan disana.

Orang yang dosanya besar, setelah mengalami jamahan Tuhan, dia akan berbuat lebih banyak dibandingkan dengan yang lain.

Setelah Maria melihat apa yang terjadi pada kubur Yesus, Maria langsung mengambil kesimpulan, bahwa mayat Yesus pasti dicuri orang. Dia segera berlari mencari Petrus dan Yohanes dan memberitahukan hal ini.

Seringkali kita mengambil kesimpulan sendiri, tanpa memeriksa lebih lanjut atau tanpa mengingat janji Tuhan. akhirnya kita mengalami kerugian.

Wahh…kalau kena penyakit ini, pasti gagal, tinggal tunggu waktunya saja…ada kenalan saya, mengalami hal yang sama, eh..beberapa lama kemudian meninggal…..

Mau usaha ini? Jangan deh…udah banyak yang ga berhasil…kondisi kayak gini…

Jangan-jangan saya kena kutuk….kok sepertinya hidup saya mengalami benturan terus…

Kenapa dia kok agak ketus ya…apa dia tersinggung? Apa saya salah ngomong…? Kok raut mukanya beda…?

Banyak kali hubungan suami dan istri menjadi ketegangan dalam rumah tangga, karena suami dan istri mengambil kesimpulan sendiri-sendiri tanpa menanyakan lebih lanjut.

Kenapa suami saya sekarang rada genit ya…kok pakai parfum terus…jangan-jangan….

Istri saya kok marah-marah terus yaa…apa duit belanja kurang…?

Pendeta saya kok dingin sama saya, apa dia gak suka…? Apa ada yang kurang dari pelayanan saya barusan?

Jangan melihat keadaan lantas cepat mengambil kesimpulan sendiri. Selidiki, tanyakan lebih lanjut mungkin ada selisih paham.

Saudara bisa tambahkan list diatas…berapa banyak hubungan retak, gagal, karena kita cepat mengambil kesimpulan sendiri. Berapa kali iman menjadi lemah, karena cepat mengambil kesimpulan sendiri?


Bangsa Israel saat dipadang gurun, begitu mereka melihat hanya mendapatkan manna setiap hari, mereka sudah mengambil kesimpulan sendiri, bahwa mereka akan mati di padang gurun. Begitu mereka melihat tubuh penduduk Yerikho yang seperti raksasa, mereka cepat mengambil kesimpulan sendiri bahwa mereka adalah belalang, yang akan digilas oleh manusia raksasa. Padahal Tuhan sudah siapkan cara untuk menghadapi manusia raksasa itu tanpa perlu campur tangan manusia, tanpa perlu mereka berperang. Sayang mereka mengambil kesimpulan sendiri !

Have a blessed day…!

No comments:

Post a Comment